94. WISATA MENARA


20150917_200756

20150917_200810 20150917_200816 20150917_200827 20150917_200836 20150917_200847 20150917_200859 20150917_200942 20150917_200950 20150917_200957 20150917_201007 20150917_201032 20150917_201044 20150917_201050

WISATA MENARA

 

Perlengkapan:

Siapakan botol –botol plastik bekas dalam berbagai ukuran

Tissue

Sepidol berbagai warna

Lem

  • Hiasan menggunakan tissu ini bisa diganti dengan hiasan menggunakan bahan lain
  • Botol pun dapat diubah dengan alat lainnya

 

KISAH TENTANG MENARA

 

Daud mengatakan bahwa Tuhan bagi Daud adalah sebagai menara yang kuat terhadap musuh, sebagai menara tempat dia berlindung (Mazmur 61:4).

MAZMUR 61:4 Sungguh, Engkau telah menjadi tempat perlindunganku, menara yang kuat terhadap musuh.

 

Mengapa seperti itu? Karena Daud seorang prajurit, tentara, kepala pasukan perang, dan seorang raja yang suka berperang.

Dalam tiap peperangan, seorang tentara pada zaman dahulu selalu mengandalkan menara sebagai tempat untuk mengintai musuh dari jauh, tempat untuk menyerang musuh, atau tempat untuk menyimpan senjata, tempat untuk bertahan dalam sebuah peperangan, dan tempat untuk lari dari serangan musuh.

Bagi seorang pelaut, di area laut, menara didirikan untuk menjadi Mercusuar/ petunjuk penjuru.

Bagi seorang pengusaha kebun anggur atau pengusaha ternak, di dalam kota menara didirikan juga untuk menjaga kebun anggur dan menjaga kawanan ternak.

Itulah sebabnya Daud yang seorang tentara, menyebut Tuhan sebagai  Menara yang kuat.

Tapi kita tidak hidup di zaman Daud, tetapi kita hidup di zaman sekarang, dan kita bukan tentara yang sedang berberang sungguhan, memakai panah, bom ataupun tombak dan pistol.

Lalu…?? Siapakah musuh kita pada zaman sekarang ini?

  1. Iblis adalah musuh kita, karena iblis itu pencuri, pembunuh dan pembinasa. Iblis selalu menggoda untuk kita berdosa , hidup jauh dari Tuhan, jauh dari berkat Tuhan, sakit-sakitan, bodoh, malas, dll contoh Iblis mengajak kita berbohong
  2. Pengaruh dunia yang jahat juga adalah musuh kita, iblis selalu memakai pengaruh dunia yang jahat untuk membawa kita jauh dari Tuhan, contoh ada acara TV yang menceritakan anak yang suka berbohong, jika kita suka acara itu, maka kita juga diajak untuk berbohong
  3. Sifat-sifat dari si aku- dalam diri kita/EGO, pada dasarnya sifat-sifat kita itu jahat, ingin menentang Tuhan dan Firman Tuhan, oleh karena itu sifat-sifat yang buruk tersebut harus menjadi musuh yang harus kita perangi, kita kalahkan, misalnya – keinginan dari diri kita sendiri untuk berbohong, sifat bohong dalam diri kita. Itu juga musuh yang harus kita perangi, kalau kita menang, kita tidak bohong lagi, kita jadi anak jujur.

Naaaah saat kakak bercerita tentang menara pada zaman dahulu di Israel…tentu ada hubungannya dengan hidup kita sekarang.

 

  1. Menara Babel adalah menara yang pertama kali dibangun untuk sebuah kesombongan. Tahukah kalian, bahwa ketika kita mengandalkan diri sendiri dan tidak mengandalkan Tuhan, hidup kita tidak diberkati. Baca Yeremia 17:5-8. MENARA BABEL INI TIDAK KITA BUAT, HANYA KITA JELASKAN  SAJA

 

  1. Banyak sedikitnya menara yang dimiliki suatu kota atau suatu negara, menunjukkan seberapa kuat atau seberapa lemah kota atau negara itu (Yes 33:18, menara itu dihitung jumlahnya) Tahukah kalian bahwa semakin sering kita mengandalkan Tuhan maka kita akan semakin kuat, semakin sering kita mengandalkan diri sendiri, kita akan semakin lemah. Ayatnya tadi sudah kita baca di Yeremia 17: 5-8

 

 

  1. Menara itu didirkan dengan biaya yang sangat besar dan pembangunannya harus direncanakan dengan sungguh-sungguh. Lukas 14:28. Tahukah kalian bahwa Tuhan telah menebus kita dengan darahNya yang mahal. Dia mati di kayu salib bagi kita. Bacalah 1 Petrus 1: 18-19. Dialah bagaikan menara yang mahal bagi hidup kita.

 

  1. Saat mendirikan menara itu, menara itu harus kuat, harus didirikan dengan bahan-bahan bangunan yang sangat kokoh, karena kalau tidak kuat, maka menara itu bisa runtuh, bisa roboh, bisa dihancurkan, dll Yes 30: 25, Yehez 26:4, Yeh 26:9, Yes 32:14.  Tahukah kalian bahwa Tuhan itu seperti menara yang kokoh dalam hidup kita, bukan seperti menara yang gampang roboh. Contoh bahan yang kokoh adalah batu, semen, besi, dll Contoh bahan yang mudah rusak adalah daun, jerami, pasir, ranting, dll. Masalah seberat apa pun dalam hidup kita, Tuhan dapat menyelesaikannya. Dia bagaikan menara yang kuat, bagi siapa saja yang berlindung pada-Nya.

Perkatakan  ayat mas kita hari ini:

  • Ayat mas:
    • AMSAL 18:10
      • Nama TUHAN adalah menara yang kuat, ke sanalah orang benar berlari dan ia menjadi selamat.

 

  1. Menara dipakai untuk berbagai keperluan. Nah sekarang kita akan melihat apa saja fungsi menara pada zaman Israel dulu:
    • MENARA PENGAWAL/ MENARA PENGINTAI
      • Pos terdepan di sepanjang perbatasan kota, letaknya di luar kota, berguna untuk
        • tempat berlindung bagi para gembala yang sedang menjaga kawanan domba di luar dari tembok kota, (terkadang para gembala memang menggembalakan kambing dombanya di luar kota yang masih banyak rerumputannya)
        • menara pengawal ini dapat dipakai juga untuk berlindung oleh orang-orang lain dari daerah terpencil II Taw 26:10; 27:4
        • menara pengawal ini juga dapat dijadikan tempat mengintai apabila ada orang datang dari kejauhan atau ada pasukan dari luar kota yang ingin menyerang ke dalam kota Habakuk 2:1. Para penjaga yang berjaga di menara pengawal ini harus mengetahui seluk beluk bendera lawan, seragam pasukan lawan, ciri-ciri kereta lawan, dll. Dan mereka pun bisa mengetahui apakah yang datang itu adalah negara sahabat yang ingin berkunjung untuk memberikan upeti/ mengadakan kunjungan persahabatan.
        • Pengawal –pengawal yang berjaga di menara pengawal ini berjaga-jaga selama 24 jam secara bergiliran waktu jaga ( Mazmur 130:6)
      • Tahukah kalian bahwa Tuhan adalah Pengawal hidup kita ? Dia menjaga kita 24 jam sehari, karena Dia tidak pernah terlelap. Bacalah Mazmur 127:1, dan Mazmur 121: 3

 

  • MENARA TEMBOK KOTA
    • Untuk pertahanan negara, menara dibangun sebagai bagian tembok kota, biasanya di sudut kota atau di kanan kiri gerbang, dengan bangunan yang lebih tinggi dari tembok di sekitarnya ( II Taw 26:9, 32:5, Yeh 26:4,9, Zef 1: 16, 3:6). Tujuan didirikannya menara di tembok kota ini, untuk berjaga-jaga bila ada musuh yang berhasil menembus pertahanan menara pengawal dan telah sampai di luar tembok kota/ di luar pintu gerbang.

Perkatakan  ayat mas kita hari ini:

  • Ayat mas:
    • MAZMUR 61:4
      • Sungguh, Engkau telah menjadi tempat perlindunganku, menara yang kuat terhadap musuh.

 

  • MENARA DI DALAM KOTA
    • Menara yang di dirikan di tengah- tengah kota untuk benteng pertahanan kota, contoh menara di Syikhem, Tebez dan Penuel Hak 8:9, 17; 9:46-54. Jadi jika musuh sampai menyerang ke dalam kota, maka penduduk kota ini dapat berlindung pada menara yang ada di dalam kota

Perkatakan  ayat mas kita hari ini:

  • Ayat mas:
    • MAZMUR 61:4
      • Sungguh, Engkau telah menjadi tempat perlindunganku, menara yang kuat terhadap musuh.

 

  • MENARA KEBUN ANGGUR
    • Menara penjagaan di kebun anggur , sebagai pos pengamatan dari orang –orang yang mau mencuri hasil anggur, dan pos pengamatan dari binatang –binatang pengganggu. (Yesaya 5:2, Matius 21: 33, Mrk 12:1). Tahukah kalian bahwa Tuhan sangat ingin kita berbuah..? Dia akan membersihkan hidup kita agar kita berbuah, bacalah Yohanes 15:2, Yesaya 27: 3-4. Tuhan bagaikan ada di menara kebung anggur dan terus mengawasi hidup kita, apakah hidup kita berbuah, dan Tuhan selalu merawat dan mengurus hidup kita agar kita berbuah lebat. Apa itu berbuah? Berbuah adalah kita dapat memuliakan nama Tuhan, jadi teladan bagi banyak orang, mengembangkan talenta, membawa jiwa pada Tuhan, memberi pertolongan pada yang membutuhkan, dll
    • MENARA KAWANAN DOMBA
      • Menara ini khusus didirikan untuk mengintai kawanan domba dari ancaman terkaman binatang buas . Mikha 4: 8 Tahukah kalian bahwa Tuhan itu adalah Gembala kita? Bacalah Mazmur 23: 1-6. Tuhan bagaikan gembala yang mengawasi hidup kita dari tempat tinggi, dia selalu memperhatikan hidup kita seperti seorang gembala yang memperhatikan domba-dombanya

 

  • MENARA PENJAGAAN
    • Menara ini letaknya dekat Halaman Penjaga, yaitu di dekat istana raja
    • Menara ini menjadi tempat menyimpan senjata para pahlawan. Neh 3: 25-27 Kid 4:4, ratapan 4:17. Tahukah kalian bahwa Tuhan itu adalah penjaga hidup kita bacalah Mazmur 121: 5, 7, 8

 

  • MENARA PENJURU YANG TINGGI
    • Menara ini didirikan agar para kapal tidak menabrak karang di pinggir pantai, Zefanya 1:16, 3,6. Tahukah kalian bahwa Tuhan itu adalah menara penjuru yang menyelamatkan? Bacalah II Tawarikh 32:22 Jika Tuhan jadi menara dalam hidup kita, dari berbagai penjuru ( utara-selatan-barat dan timur) Tuhan memberikan keamanan dan keselamatan kepada kita

 

  • MENARA PENGEPUNGAN
    • Didirikan oleh pasukan penyerang saat menyerbu kota-kota yang berbenteng, sehingga pemanah dan pelempar dapat membidik dari tempat yang lebih tinggi, Yes 23:13. Tahukah kalian bahwa Tuhan sanggup merubuhkan benteng benteng yang dibangun oleh keangkuhan manusia Bacalah II Korintus 10:5 Terkadang sifat sifat kita yang jelek harus dikalahkan, seperti malas, suka membantah orang tua, bohong, iri, sombong, suka bertengkar, suka marah, dll Biarkan Tuhan yang menerobos benteng-benteng dalam hati kita, yaitu sifat-sifat jelek yang harus dirobohkan.
  • MENARA PENYERANGAN
    • Dilengkapi balok balok penggempur yang dapat didorong ke bawah / ke arah musuh, sehingga menara penyerangan dapat dijadikan tempat berlindung, Yes 23:13. Tahukah kalain bahwa Tuhan berperang bagi kita? Bacalah Yesaya 42: 13. Saat Tuhan berperang ganti kita, maka semua musuh kita bisa dikalahkan, baik itu si iblis, pengaruh dunia yang jahat maupun sifat sifat jelek dalam hidup kita.

GAME

  • Menunjuk nama menara yang disebut guru
  • Menaruh menara pada tempatnya
  • Memindah letak menara yang telah diacak oleh guru kepada tempat yang sebenarnya
  • Menjawab study kasus yang dilemparkan guru
  • Presentasi fungsi menara
  • Menaruh label nama menara pada menara yang tepat
  • Menaruh menara pada label nama yang tepat
  • Simulasi menara- situasi perang-situasi di menara kebun anggur- situasi di menara kawanan domba, atau menara penjuru yang tinggi
  • Memperkatakan Firman Tuhan tentang menara
  • Menyanyi lagu tentang menara “ Nama Yesus Menara yang kuat”
  • Siapa yang jadi menaranya…?? (Metode orang)

Tinggalkan komentar