LOMBA AYAT HAFALAN SERU !!!


PESTA AYAT MAS SERU !

Acara ini sudah pernah digelar tiga kali, yang pertama di Gereja Bethany Madiun, saya lupa tepatnya tahun berapa , lebih kurang tahun 2008

Yang kedua digelar di GUPDI Madiun, lebih kurang tahun 2011

dan yang ketiga digelar di PHT Kasih Kalvary, gabungan anak sekolah minggu beberapa gereja di KENDARI, 31 Maret 2014, bertempat di GPDI Mandonga.

Berikut pernak-pernik acaranya:

 

 

 

Pesta Paskah

Contoh Pengumuman Saat dilaksanakan di gereja lokal di GUPDI Madiun, dimana saat itu ayat-ayat yang digunakan adalah ayat-ayat yang telah dijadikan ayat mas dalam kurun waktu lebih kurang 7 minggu.

Ayat-ayat tersebut diketik ulang untuk dibagikan pada wali murid sekolah minggu berupa pengumuman persiapan lomba.

Lomba diselenggarakan pada hari libur dari pagi hingga sore hari.

 

Contoh Pengumuman untuk wali murid

Adik-adik, minggu depan, 30 Maret 2008 kita akan mengadakan special program , yaitu Lomba Paskah:

  • Untuk kelas Pratama I, Pratama II dan Madya dan Tunas, Lomba ayat hafalan, mohon adik-adik mengahafal semua ayat hafalkan yang ada.

Daftar Ayat Hafalan Kelas Pratama II, Madya dan Tunas

Mazmur 25:14

Tuhan bergaul karib dengan orang yang TAKUT AKAN DIA, dan PERJANJIAN-NYA diberitahukan-Nya kepada mereka

Yohanes 15:14

Kamu adalah sahabat-Ku, jikalau kamu berbuat apa yang Kuperintahkan kepadamu

Ibrani 10:19

Jadi, Saudara-saudara, oleh darah Yesus, kita sekarang penuh keberanian dapat masuk ke dalam tempat kudus.

Mat 5:8

Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka akan melihat Allah

Amsal 17:17

Seorang sahabat menaruh kasih setiap waktu,  dan menjadi seorang saudara dalam kesukaran

Mazmur 27:10

Sekalipun ayahku dan ibuku meninggalkan aku, namun Tuhan menyambut aku

Yohanes 3:16

Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal

Sebelum lomba dimulai,

1 minggu sebelumnya anak-anak diberi rangkuman ayat-ayat yang harus dihafalkan.

Beberapa lomba yang bisa berkaitan dengan ayat hafalan.

(oleh Susan Grace Widiono)

Prosedur:

    • Ayat hafalan selama 3 bulan di sekolah minggu diketik/ lebih kurang 12- 15 ayat.
    • Tiap anak dibagikan akumulasi ayat tersebut, dan diberi tahu minggu depan ada lomba, anak-anak harus hafal alamat berikut isinya
    • Siapkan hadiah yang menarik, baik bagi perorangan, maupun bagi kelompok pemenang.
    • Siapkan kartu stiker per anak, dimana setiap kartu berisi kotak-kotak yang bdapat ditempeli stiker point dan juga berisi kolom nama anak, berikut nama kelompoknya

    Lanjutkan membaca “LOMBA AYAT HAFALAN SERU !!!”

13. BOTOL INJIL


MINGGU KE 13
CERITA ALKITAB PER KELAS
BOTOL INJIL
SIKAP HATI : MENCERITAKAN KABAR BAIK / GOOD NEWS TELLING
Special Pra Paskah

Untuk dibaca Kakak

Usahakan kakak pernah membaca traktat/empat hukum rohani/buku pekabaran injil lainnya

Intisari Pelajaran

Harus dipahami guru

Dalam kelas Pra Paskah ini, kita akan :

  • Mengabarkan injil pada anak-anak (belum tentu anak-anak seluruhnya pernah mendengar pemberitaan injil sebelumnya)
  • Memastikan anak-anak terima Yesus
  • Melatih anak-anak yang sudah terima Yesus jadi Juruslamat pribadi, untuk dapat mengabarkan injil pada teman-temannya/saudara-saudaranya/orang tuanya.

Keterangan untuk Guru

Lanjutkan membaca “13. BOTOL INJIL”

CERITA NARASI DAN PANTOMIM GURU DI MOMENT NATAL


CERITA NARASI DAN PANTOMIM

GURU YANG PANDAI MEMBACA NASKAH DENGAN INTONASI YANG BAGUS, MEMBACA NASKAH, SEMENTARA GURU LAINNYA MEMPERAGAKAN (PANTOMIM TANPA SUARA/ TANPA DIALOG)

NASKAH INI SUDAH SAYA EDIT LENGKAP DENGAN PERGANTIAN NARATOR DAN KELUAR MASUK DARI PARA PENARI, MOHON MELIHAT DI ……….(KLIK JUDUL TULISAN BERIKUT)

TARIAN DAN NARASI MARIA GADIS YANG ISTIMEWA DI HARI NATAL

Maria Gadis yang Istimewa

Cerita Oleh Kak Grace

Naskah dibaca oleh Kak Wati

Lanjutkan membaca “CERITA NARASI DAN PANTOMIM GURU DI MOMENT NATAL”

59. CERITA DRAMA TUNGGAL DI HARI KENAIKAN


59.

MARIA MAGDALENA

SIKAP HATI : MENGASIHI YESUS , I LOVE JESUS

Cerita Drama Tunggal

GURU MENGENAKAN KOSTUM JUBAH DENGAN KERUDUNG DAN IKAT PINGGANG, DAN SEPATU BERTALI MODEL PADANG PASIR

 

 

 

maria magdalena modern
maria magdalena modern

Cerita

Perkenalkan adik-adik, namaku Maria Magdalena, aku adalah salah seorang pengikut Yesus. Apakah kalian kenal Yesus? Itu lho Yesus yang lahir di Betlehem (Slide kelahiran Yesus)

Sejak pertama kali Yesus melayani di Galilea, aku selalu mengikut Dia. Ke manapun Yesus pergi aku selalu ikut. Dia adalah Guru yang baik, kami selalu memanggil-Nya Guru.

Dulu sebelum mengikut Yesus, hidupku dipenuhi oleh setan-setan (7 setan), namun ajaib! Yesus mengusir setan-setan itu dari hidupku, akhirnya akupun sembuh, hidupku jadi baru, aku tidak kerasukan setan lagi. Waaah, Guru Yesus memang luar biasa! Dia sangat mengasihi kita semua!

(Kalau ada potongan filmnya)

Aku dan teman-temanku selalu melayani Guru, kemanapun Dia pergi. Pada saat Guru menyembuhkan orang sakit, orang buta, orang lumpuh, orang bongkok, aku melihat itu semua. Bahkan pada saat Guru menyembuhkan 10 orang yang sakit kusta itu pun aku ada di situ.

Lanjutkan membaca “59. CERITA DRAMA TUNGGAL DI HARI KENAIKAN”

77. CERITA IMAJINASI ISTIMEWA DI HARI NATAL


Natal GKJ Bayeman Sekolah Minggu

(jika anda menginginkan naskah drama ini dan juga tayang Youtube dari drama tersebut dapat anda klik di

NASKAH PENTAS SENI NATAL : KONSER NATAL YANG PERTAMA

 

 

Minggu, 19 Desember 2004

BERTUMBUH DALAM KASIH YESUS

Narator: cerita ini hanyalah imajinasi/ khayalan  belaka

Alkisah……

Pada hari natal ada segerombolan malaikat yang ingin menyampaikan berita natal, yaitu berita kelahiran Yesus, tapi malaikat-malaikat ini bukan malaikat biasa, malaikat-malaikat ini adalah malaikat-malaikat pemusik, ada yang pandai menyanyi, ada yang pandai memainkan biola, ada yang pandai memainkan Cello, ada yang keahliannya memainkan terompet, bahkan ada yang pandai bermain gitar. Mereka sudah berlatih di surga, ada satu yang jadi pemimpinnya/ conductornya.

Indah sekali lagu natal itu…..merdu dan sangat megah. Pada saat malaikat-malaikat ini berlatih,……tiba-tiba ada salah satu malaikat yang berkata:

Lanjutkan membaca “77. CERITA IMAJINASI ISTIMEWA DI HARI NATAL”

QUIZ KECERDASAN BERGAUL DALAM ALKITAB


QUIZ ALKITAB ; DIMENSI KECERDASAN BERGAUL/ PEOPLE SMART

Yang dimaksud di sini Kecerdasan bergaul adalah:

Bagaimana seseorang mendalami setiap latar belakang tokoh-tokoh Alkitab dengan akurat, memahami tokoh-tokoh Alkitab melalui membaca Alkitab.

Aturan main:

  1. Tiap kelompok memilih salah satu wakil yang dianggap paling menguasai Alkitab
  2. wakil yang maju akan diberi kalung yang dipasang terbalik, jadi bukan di dada, melainkan di punggung, si pemakai kalung tidak dapat membaca apa nama tokoh yang di punggungnya, namun anggota kelompoknya yang berada di belakangnya ( 2 meter) dapat membaca siapa nama tokoh tersebut.
  3. Soal akan diundi, untuk menjaga keadilan. Nama tokoh yang  pernah keluar, tidak mungkin muncul lagi

Lanjutkan membaca “QUIZ KECERDASAN BERGAUL DALAM ALKITAB”

QUIZ KECERDASAN VISUAL SPATIAL DALAM ALKITAB


QUIZ VISUAL SPATIAL ALKITAB

Aturan main:. Peserta harus dapat mengumpulkan berupa gambar.

Boleh membuka alkitab

Pelukis boleh berganti-ganti orang. Satu kertas, satu lukisan.

Bagaikan arsitek, anda juga boleh menghitung, dan mencorat-coret

Sebelum soal selesai dibaca, peserta boleh-boleh saja menggambar jawaban dan langsung mengumpulkannya.

Keakuratan gambar dinilai oleh Juri yang berkompetent pada seni Lukis dan Arsitektur.

Lanjutkan membaca “QUIZ KECERDASAN VISUAL SPATIAL DALAM ALKITAB”